Masyarakat Aleppo dukung Assad
Masyarakat Aleppo hari Selasa, (04/02/14), menggelar demo besar memadati jalan-jalan kota untuk menunjukkan dukungan mereka kepada Tentara Suriah yang tengah menghadapi Takfiri dan membela negaranya.
Mereka membawa bendera nasional Suriah dan foto Presiden Bashar al-Assad dan meneriakkan slogan-slogan nasionalis yang menghargai kepahlawanan tentara dan mendesak mempercepat operasi pembersihan terorisme dan Takfiri, demikian menukil laporan Syrian Arab News Agency.
Mereka membawa gambar Presiden al-Assad dengan ukuran besar sekitar 360 m2 dan mengungkapkan kesetiaan dan loyalitas kepada pemimpin tanah air mereka.
Selain itu, mereka juga meminta kepada Assad untuk mencalonkan diri untuk jabatan presiden baru konstitusional berikutnya.
Aksi demo yang juga dihadari lapisan masyarakat itu juga memuji delegasi resmi Suriah yang ambil bagian dalam konferensi Jenewa 2.
Demo besar di kota itu menolak secara tegas intervensi asing di Suriah.
Sementara itu, cabang partai Arab Sosialis al-Baath di Aleppo yang menjadi koordinator demo membawa motto "Dari Aleppo kepada delegasi, kami kembali dari Jenewa" yang diikuti tokoh nasional dan warga sipil.
Mereka menegaskan komitmennya untuk menjaga kedaulatan Suriah dan menolak segala bentuk intervensi asing.
Mereka menyerukan tekanan kepada negara-negara yang berbagi dalam pertumpahan darah di Suriah untuk membayar kompensasi atas kerusakan yang telah ditimbulkan.
Gubernur Aleppo Mohammad Wahid Akkad yang terlibat dalam aksi itu menegaskan, warga Aleppo memiliki keyakinan terhadap kepemimpinan dan Tentara Suriah untuk memenangi perang melawan Takfirisme dan memulihkan keamanan dan stabilitas negara itu.
No comments:
Post a Comment