Ismail Haniyeh, PM Hamas
Perdana Menteri Hamas Ismail Haniyeh memperingatkan Israel untuk tidak melakukan pendudukan kembali Jalur Gaza dan mengatakan Tel Aviv akan membayar mahal setiap agresi tersebut.
“Kami memberitahu musuh dan Menteri Luar Negeri Israel Avigdor Lieberman yang mengancam akan menduduki kembali Gaza, waktu untuk ancaman Anda telah berakhir,” kata Haniyah dalam pawai di Kota Gaza pada hari Ahad kemarin, 23/03/14.
"Setiap agresi atau kejahatan atau kebodohan Anda akan dikenakan harga yang sangat tinggi," jelasnya.
Pada tanggal 12 Maret lalu, Lieberman mengancam akan menduduki kembali seluruh Jalur Gaza yang terkepung di tengah meningkatnya ketegangan di wilayah tersebut.
Pernyataan itu diutarakan di televisi Israel, Channel 2 setelah serangan balasan oleh gerakan Jihad Islam sehari sebelumnya.
Haniyeh juga menegaskan penentangan kuat Hamas terhadap apa yang disebut perundingan damai antara Palestina dan rezim Israel.
"Berhenti bernegosiasi dengan musuh. Kami tidak akan mengakui Israel," katanya kepada Otoritas Palestina.
Pada tanggal 20 Maret, Kepala Otorita Palestina Mahmoud Abbas mengatakan pembicaraan "damai" mencapai "jalan buntu" karena Tel Aviv melanjutkan permukiman ilegal.
No comments:
Post a Comment