Kepala Kehakiman Iran Sadeq Amoli Larijani
Kepala Kehakiman Iran, Ayatullah Sadeq Amoli Larijani memperingatkan keamanan dan intelijen untuk menjaga perbatasan negara terhadap kemungkinan upaya penetrasi yang dilakukan kelompok Takfiri.
"Takfiri dan aliran Salafi sama sekali tidak berhubungan dengan Islam atau keyakinan saudara-saudara Sunni kita, tetapi mereka adalah sekte yang diciptakan oleh Barat untuk melemahkan masyarakat Islam," kata Larijani dihadapan sejumlah pejabat Kehakiman di Tehran pada hari Rabu, 15/01/14.
"Kami meminta kementerian intelijen dan Korps Pengawal Revolusi Islam (IRGC) untuk menjaga kewaspadaan terhadap bahaya infiltrasi Takfiri ke negara kita, dan tidak pernah berpikir sudut pandang Takfiri terkait dengan pemikiran berbeda dari sekte-sekte Islam . . . " tambahnya.
Dalam sambutan yang relevan awal bulan ini, Mayor Jenderal Yahya Rahim Safavi memperingatkan, Takfiri membunuh umat Islam demi kepentingan Israel di wilayah.
"Kelompok-kelompok Takfiri mengedepankan kepentingan Israel di Timur Tengah melalui kekerasan dan terorisme," kata Mayor Jenderal Rahim Safavi .
"Melalui pembantaian warga tak berdosa di negara-negara seperti Suriah, Irak dan Bahrain, kelompok Takfiri mendorong situasi di wilayah tersebut untuk mendukung rezim Zionis" katanya.
No comments:
Post a Comment